Bandung, Tel-U. Program Studi Ilmu Komunikasi (IKOM) bekerjasama dengan DetikInet dalam menyelenggarakan acara ‘The New Era of Social Media’. Acara ini mengangkat tema dengan judul NGOPI (Ngobrolin Seputar Informasi Teknologi) yang berfokus kepada perkembangan terbaru era sosial media. Acara ini berlangsung pada hari Selasa, tanggal 29 September 2015, bertempat di aula Fakultas Komunikasi dan Bisnis, Telkom University.
Acara dibuka oleh Profesor Mochamad Ashari (rektor Tel-U) pada jam 10.30 pagi ini berlangsung selama tiga jam. Peserta yang hadir sekitar 300 orang baik dari kampus Tel-U sendiri maupun dari luar. Acara ini mengundang beberapa tamu istimewa seperti Ardhi Suryadhi (Editor in Chief Detikinet), Dicky Sukmana (Chief Creative Panenmaya) dan Yukka Harlanda (CEO Brodo Foot Wear). Ketiga pakar dan pemerhati perilaku sosial media ini membahas perkembangan dan penggunaan sosial media.
Ardhi membuka acara dengan menyatakan bahwa sosial media tidak hanya menjadi ajang eksis dan narsis, tapi juga menjadi platform penyalur bisnis. Dicky menambahkan bahwa karakteristik khusus sosial media ini dapat mempengaruhi sikap perilaku pengguna. Baik buruk nya dampak tersebut tergantung kepada tujuan si pengguna sosial media tersebut.
Adapun menurut Yukka, “Masyarakat menyadari peluang bisnis yang tinggi di sosial media, tinggal bagaimana caranya kita memanfaatkan dan mempromosikan produk yang kita miliki,” ujarnya.